Pinang Seribu

Tempat ini merupakan objek wisata alam di Samarinda yang baru saja ramai dan masih jarang dikunjungi oleh wisatawan baik lokal maupun wisatawan asing. Penulis sendiri belum berkunjung ke tempat wisatawan ini, penulis mendapatkan informasi ini dari salah seorang pengunjung website ini.

Konsep taman wisata yang dibuat pun rata-rata monoton dan kurang representatif. Dari begitu sedikitnya tempat wisata yang ada, tampil taman wisata baru yang dikelola oleh rekan saya Aidil Fitri. Namanya Taman Wisata Air Terjun Pinang Seribu Sampai. Letaknya di kawasan Bengkuring, Samarinda. Tidak jauh namnun cukup sulit mencapainya karena jalan masuk yang kurang baik.

Air terjun Pinang Seribu terletak di kelurahan Sempaja Utara, kecamatan Samarinda Utara, untuk masuk kedaerah wisata ini dikenakan :
Tiket Masuk @ Rp. 5.000,-
Parkir Roda Dua @ Rp, 1.000,-
Parkir Roda Empat @ Rp. 3.000,-
Tiket Sepeda Air @ Rp, 15.000,-
Mancing Sepuasnya @ Rp. 10.000,-

berikut adalah foto tempat wisata air terjun pinang seribu sempaja.



0 komentar:

Posting Komentar